TV AKARI GAMBAR TIDAK BERWARNA PADA CHANEL TERTENTU
TV AKARI GAMBAR TIDAK BERWARNA PADA CHANEL TERTENTU
TV AKARI yang pakai LA76818A,
PTCS030201-50F9, cukup pusing juga mengatasi problem tidak adanya warna
pada chanel tertentu pada tv ini. Setelah melakukan pengecekan pada
komponen tidak membuahkan hasil bahkan sempat melakukan penggantian
LA76818A hasilnya sama saja.
- Hamper saja angkat tangan pada problem yang satu ini, akhirnya Iseng-iseng aku coba ganti 24c08 nya yang kebetulan punya aku copian dari pasien yang terdahulu, dan ternyata tv bisa normal. Usut punya usut ternyata penyebabnya adalah berubahnya setingan data pada servis menunya yaitu pada MENU 04: SIF-SYS-SW yang seharusnya 5.5 berubah menjadi 6.5. Tetapi masalahnya data tetap akan kembali lagi berubah ke 6.5 setelah keluar dari service-mode. Sampai 4x saya ganti 24c08 dan hasilnya sama saja data tetap kembali lagi berubah ke 6.5 setelah keluar dari service-mode. Akhirnya saya” sowan”(berkunjung) ke blognya Pak Marsono dan saya mendapat solusinya:
Solusi :
- Masuk ke servis-mode (MENU pada front panel dan SLEEP pada remote)
- Pilih menu nomor 11.
- Ubah nilai data OPT-COLOR-SYSTEM dari “1” ke “2”
- Ubah nilai data OPT-SIF-System dari “0” ke “1”
- Keluar dari servis-mode (SLEEP2x)
- Masuk ke main menu (dengan menekan-nekan tombol MENU).
- Pilih menu SYSTEM
- Ubah “M/N” menjadi “B/G”
- Keluar dari main menu
- Masuk kembali ke servis-mode lagi.
- Pilih menu nomor 11 lagi (untuk mengembalikan nilai data yang telah dirubah)
- OPT_COLOR-SYSTEM ubah kembali menjadi “1” seperti semula.
- OPT_SIF-SYSTEM ubah kembali menjadi “0” seperti semula
- Keluar dari servis-mode.
- Lakukan Auto search ulang